Asal Muasal Lahir Kabupaten Nagan Raya


Oleh : Teuku Hendra Keumala

Pada tahun 1999 Zulfikar Sawang di lantik menjadi ketua Dewan Perwakilan Kabupaten (DPRK ) Aceh Barat, dan dipeusijik di mesjid simpang 4 Nagan raya sekarang.

Setelah beberapa hari perlantikan tersebut mulcul ide pemekaran Kabupaten Nagan Raya dengan alasan kabupaten aceh barat sangat luas mulai dari gunung berute sampai krung semayam, berawal dari bincang – bincang pak Nasruddin bupati aceh barat pada waktu itu dengan zulfikar sawang.

Ketua  dewan perwakilan daerah ( DPRD ) Sofyan Sawang, kita akan koordinasi dulu dengan teman – teman ( DPRD ) yang lain karena tidak bisa memutuskan sendiri.
Karena pada saat itu anggota DPRD aceh barat berjumlah 40 orang tentu punya pemikiran yang berbeda.

Pada bulan agustus tahun 2000 lahirlah kepanitiaan setelah berbagai potensi masyarakat Nagan baik yang berada di Nagan sendiri, meulaboh, banda aceh, dan jakarta bangkit secara bersama – sama untuk mencapai pemekaran

Tanggal 24 september 2001 dewan perwakilan rakyat DPRK Aceh Barat membuat keputusan tentang nama kabupeten nagan raya dengan ibu kota suka makmur dan aceh jaya dengan ibukota calang.

Tanggal 11 maret dengan berbagai upaya kerja keras dan doa dpr ri mengetuk palu mengesahkan UUD no 4 tahu 2002.
10 april mengawati presiden republik indonesia pada saat itu menandatangani UUD no 4 tahun 2002.

Kemudian disusul menteri dalam negeri Hari Sabarno pada tanggal 22 juni meresmikan 26 kabupaten pemekaran dan empat kabupaten di aceh termasuk salam satunya kabupeten nagan raya.

Sumber :  Sofyan Sawang


Komentar

Postingan Populer